Niat adalah salah satu amalan yang wajib di miliki sebelum melakukan suatu ibadah, Karena Allah Subhanallahu Ta’ala menilai amalan seseorang sesuai dengan Niatnya,
Sebagian Ulama Salaf berkata:
ما من فعلة – وإن صغرت – إلا ينشر لها ديوانان : لم؟ وكيف؟ أى : لم فعلت وكيف فعلت
“Tidaklah setiap perbuatan sekecil apapun kelak akan dibentangkan padanya dua tulisan yakni mengapa? Dan bagaimana? Yaitu apa tujuannya dan bagaimana caranya.
Amalan Niat adalah suatu amalan yang begitu sangat di perhatikan oleh para ulama karena mudahnya berubah ubah, dan hampir setiap buku yang di tulis oleh para ulama, melainkan bab pertama yang selalu di bahas adalah bab niat sebagai pengingat baik Penulis dan Pembaca dalam mempelajari ilmu.
Simak penjelasan kajian kitab Riyadhus Shalihin – Bab 1 Niat oleh Ustadz Sholihul Arif, Lc di link video kajian di bawah.